post image
Ilustrasi masjid di Bandung yang bisa dijadikan wisata religi. /Pinterest
KOMENTAR

Selain sebagai sarana beribadah, masjid dengan sejarah panjang di balik berdirinya membuat banyak orang pengin melihat secara langsung. Begitu pula dengan masjid yang memiliki arsitektur yang indah, bikin siapa pun yang melihatnya langsung tentram dan damai.

Bandung sebagai kota yang penuh sejarah dan kota kreativitas menyajikan masjid  yang aduhai untuk dikunjungi. Masjid-masjid tersebut kemudian memiliki fungsi selain untuk beribadah, yakni destinasi wisata religi.

Ada beberapa masjid instagramable di Kota Bandung. Akan tetapi, jangan sampai datang ke masjid hanya buat hunting foto. Sempatkan ikuti salat berjamaah bagi yang Muslim.

Berikut adalah 5 daftar rekomendasi masjid yang aduhai untuk dikunjungi.

Masjid Agung Bandung

Masjid Raya Bandung adalah salah satu masjid yang paling hits di kota Bandung. Masjid yang berlokasi di Jl. Dalem Kaum No.14, Balonggede ini sudah berdiri sejak tahun 1810 dan telah mengalami banyak perubahan.

Masjid Raya Bandung tidak pernah sepi pengunjung karena lokasinya yang sangat strategis, salah satunya menyatu dengan Alun-alun Bandung. Terlebih masjid ini memiliki dua menara yang bisa dinaiki oleh pengunjung yang ingin melihat pemandangan kota Bandung secara lebih jelas.

Masjid Pusdai

Masjid Pusdai (Pusat Dakwah Islam) berdiri sejak 1998 dan dikelola oleh pemerintah Jawa Barat. Tak kalah dengan Masjid Raya Bandung, Masjid Pusdai pun tak pernah sepi pengunjung. Ditambah lagi lokasinya yang dekat dengan Gedung Sate, yakni pusat pemerintahan Provinsi Jawa Barat.

Selain sebagai sarana keagamaan, banyak juga pasangan yang memilih masjid ini sebagai saksi bisu pernikahan-pernikahan.

Masjid Trans Studio Bandung

Masjid ini masih satu komplek dengan pusat perbelanjaan terbesar di Bandung milik Chairul Tanjung, Trans Studio Mall. Lokasinya yang dekat dengan Mall bisa membuat pengunjung sekalian belanja ke TSM.

Akan tetapi, bangunan ini menyajikan arsitektur yang indah, terutama pada malam hari. Kajian-kajian Islami yang Milienial banget juga sering diadakan di sini.

Masjid Al Irsyad

Masjid ini sudah hits dari zaman baheula. Bagaimana tidak, rancangan akbar Masjid Al Irsyad ini berbeda dari masjid lainnya. Lokasinya berada di Jalan Parahyangan KM 2,7, Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Letaknya yang jauh dari kota Bandung menyajikan nuansa sepi. Kamu yang salat di masjid ini akan dibuat khidmat dengan nuansa alam yang terdapat pada bagian Barat masjid.

Pada bangunan bagian barat, tepat di depan imam, adalah tempat terbuka.

Masjid Salman ITB

Masjid terakhir sebagai rekomendasi tempat wisata religi berikutnya adalah Masjid Salman ITB. Letaknya di seberang kampus ITB Bandung atau di Jalan Ganeca No. 7, Siliwangi, Bandung.

Lokasinya yang dekat dengan jalan Dago dan dengan masjid ITB membuat masjid selalu ramai. Masjid ini menyajikan nuansa urban yang khas dengan nuansa Islami.

Itulah 5 masjid rekomendasi destinasi wisata religi di Bandung yang wajib kamu kunjungi. Jangan lupa untuk beribadah setelah abadikan momen indahmu di tempat-tempat tersebut.

KOMENTAR ANDA

Dosen FKG Unpad Beri Tips Obati Sakit Gigi yang Bisa Dilakukan Sendiri

Sebelumnya

5 Jenis Sayuran Hijau Paling Sehat

Berikutnya

Artikel Gaya Hidup